Pengertian Flu atau Influenza
Flu atau influenza merupakan penyakit yang terjadi oleh infeki virus yang menyerang hidung , tenggorokan dan juga paru – paru. Gejala ini sangat umum terjadi pada musim pancaroba. Flu ini sangat mudah menular ke orang lain dari hari pertama setelah hari pertama terkena flu.
Hal yang dirasakan gejala pengidap adalah sakit kepala , demam , batuk- batuk, pegal sakit tenggorkan dan sampai kehilangan nafsu makan. Gejala flu akan bertambah parah setelah 2 hingga 4 hari sebelum sembuh.
Flu dan pilek merupakan dua gejala yang berbeda. Pilek umumnya terjadi secara bertahap dengan gejala yang ringan , hal ini tidak terlalu berdampak pada aktivitas pengidapnya. Sedangkan Flu berbeda, penyakit ini menyebabkan gejala yang lebih berat, sehingga bisa menganggu rutinitas pengidapnya.
Penyebab
Virus influenza menyebar melalui udara atau percikan liur saat orang bersin atau berbicara.
Anda tanpa sengaja menghirup tetesannya secara langsung atau pada saat memegang benda dan kemudian anda memegang mata , mulut dan hidung.
Gejala
Awalnya flu tampak seperti pilek dengan hidung meler , bersin dan juga sakit tenggorkan , Gejala umum flu seperti :
- Demam.
- Hidung meler atau tersumbat
- Sakit tenggorokan.
- Kelelahan
- Menggigil
- Sakit kepala.
- Sesak napas
Gejala ini muncul 2 – 3 hari setelah terpapar virus.
Pengobatan
Pengidap flu membutuhkan istirahat,Karena flu dapat sembuh dengan sendirinya
beberapa cara dapat dilakukan untuk meredahkan gejalanya , yaitu :
- Mencuci tangan secara rutin
- Gunakan tisu pada saat bersih.
- Pastikan tubuh terhidrasi
- Konsumsi obat pereda nyeri