Anemia
Anemia adalah kondisi yang terjadi pada saat jumlah sel darah merah pada tubuh lebih rendah dari pada jumlah normal. Sel darah merah merupakan sel darah yang befungsi untuk mengirimkan oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh.
Jenis – Jenis Anemia
Jenis – jenis Anemia dapat digolongkan berdasarkan gejalanya , yaitu :
Gejala akibat asupan nutrisi
- Anemia pernisiosa: kekurangan vitamin B12. Terjadi akibat autoimun yang mencegah tubuh menyerap Vitamin B12.
- Anemia defisiensi besi: Terjadi akibat tubuh tidak mempunyai cukup zat besi untuk memproduksi hemoglobin.
- Anemia megaloblastik: Terjadi akibat defisiensi vitamin yang terjadi pada tubuh ketika tidak mendapatkan asupan vitamin B12 atau vitamin B9 yang cukup.
Gejala anemia akibat kelainan sel darah merah
- Anemia hemolitik: Kondisi sel darah merah rusak atau mati yang lebih cepat dari biasanya.
- Anemia aplastik: Kondisi pada saat sel induk di sumsum tulang tidak memproduksi sel darah merah.
- Anemia hemolitik autoimun: pada saat sistem kekebalan menyerang sel darah merah.
- Anemika sideroblastik: Kondisi terjadi ketika sel darah merah yang cukup dan zat besik yang terlalu banyak dalam tubuh.
- Anemia makrositik: Sumsum tulang yang memproduksi sel darah merah yang besar.
- Anemia mikrositik: Kondisi pada saat sel darah merah tidak mempunyai hemoglobin yang cukup.
- Anemia normositik: Kondisi pada sel darah merah lebih sedikit dari pada biasanya dan tidak mempunyai jumlah hemoglobin normal.
Gejala anemia karena kerusakan genetik
- Anemia sel sabit : Sel darah merah sperti sel sabit yang kaku dan melekat sehingga menghalangi aliran darah.
- Anemila Diamond-Blackfan: Kelainan yang membuat sumsum tulang tidak menghasilkan sel darah merah dengan benar.
- Anemila Fanconi: Adanya kelainan darah yang langka.
Peyebab Anemia
Kemungkinan penyebab anemia terjadi karena :
- Mengkonsumsi Obat obatan
- Memiliki riwayat penyakit kronis seperti kanker , ginjal atau kolitis ulserativa.
- Sedang hamil.
- Mempunyai masalah kesehatan dengan sumsum tulang.
Gejala Anemia
Gejala anemia yang paling umum terjadi adalah tubuh cepat merasa lelah dan pucat dan juga sering merasakan kedinginan. Beberapa gejala yang mungkin terjadi juga , meliputi :
- Mudah marah
- Sakit kepala
- Sulit berkonsentrasi / berpikir
5 Cara Pengobatan Anemia
Pengobatan anemia dapat dilakukan dengan cara , seperti :
- Mengonsumsi Vitamin B12
- Terapi obat
- Mengonsumsi asam folat
- Meningkatkan asupan zat besi
- Transfusi darah
Summary
Article Name
Anemia: Jenis , Penyebab & Pengobatannya
Description
Anemia adalah kondisi yang terjadi pada saat jumlah sel darah merah pada tubuh lebih rendah dari pada jumlah normal.
Author
Samuel Howard
Publisher Name
Seputar Sehat
Publisher Logo